Sabtu, 16 Juli 2016

CINEMOVIES: Tom Hanks; Aktor Humble Berkarakter...

Para moviegoers pasti mengenal Tom Hanks. Aktor sekaligus filmmaker berkebangsaan Amerika Serikat tersebut telah berkiprah di dunia akting selama 36 tahun. Hanks punya segudang ragam peran yang berkesan buat penontonnya. Tepat pada 9 Juli lalu, dia berusia 60 tahun. Seperti apa perjalanannya di Hollywood?
____________________________________________________________________________________________________________

Tom Hanks bersama isterinya, Rita Wilson.(sumber gbr: movieplot.com)

Perkenalan Hanks dengan dunia akting cukup unik. Hingga remaja, dia dibesarkan di keluarga yang amat menaati agama. Di sekolah, pemilik nama lengkap Thomas Jeffrey Hanks itu pun tidak terlalu populer lantaran merasa culun dan pemalu. "Saya adalah anak yang hobi merusuh di bioskop, tapi tidak pernah sampai ketahuan dan dihukum," paparnya sebagaimana dikutip Rolling Stone.
Kecintaan pada bioskop yang akhirnya membuat Hanks tertarik mendalami dunia akting. Anak keempat dari lima bersaudara itu mengambil ekstrakulikuler drama saat menempuh studi di Skyline High School, Kalifornia. Setelah lulus, dia mendaftar di jurusan akting Chabot College, Kalifornia, sebelum pindah ke California State University, Sakramento, dua tahun kemudian.

Semasa kuliah, Hanks bertemu dengan Kepala Festival Teater Great Lakes Vincent Dowling. Dowling mengajaknya bergabung sebagai kru magang. "Saya bekerja selama tiga tahun dan belajar banyak hal, mulai manajemen panggung sampai proses produksi. Tapi, kuliah saya tak sampai selesai. Saya memutuskan drop out," katanya sebagaimana diberitakan New York Magazine.
Hanks yang mengawali karir sebagai pemain teater menjelaskan, seni peran merupakan hal yang fun dan menarik. "Buat remaja yang hobi ribut dan suka bergaya seperti saya dulu, akting adalah pilihan tepat," ujar Hanks. Kenyang di dunia teater, suami Rita Wilson itu memutuskan pindah ke New York untuk berkarir dalam film pada 1979.

Hanks menjalani debut lewat film horor slasher berbujet rendah, He Knows You're Alone, pada 1980. Selanjutnya, dia lebih banyak mendapatkan tawaran di serial TV. Peruntungan yang kurang baik membuat ayah empat anak itu pindah ke Los Angeles. Langkahnya tepat. Dia langsung mendapat peran utama di serial Bosom Buddise yang berlangsung selama 1980-1982.
Setelah itu, karir tersebut melaju stabil. Pada 1990 hingga awal 2000-an, sejumlah film apik yang dibintangi mengantarkan namanya semakin populer. Sebut saja Slepless in Seattle (1993), Forrest Gump (1994), You've Got Mail (1998), Saving Private Ryan (1998), Cast Away (2000), sampai The Terminal (2004).

Karakter yang dibawakannya selalu berhasil ditampilkan dengan baik. Kritikus TIME Richard Schickel menyebutnya bukan hanya aktor papan atas. Lebih dari itu, Hanks adalah seorang aktor berkarakter. Hingga kini, Hanks masih aktif berakting. Tahun ini saja ada setidaknya empat filmnya yang rilis. Yakni, A Hologram for the King, Sully, The Circle, dan Inferno.
Pria yang disebut sebagai sedikit di antara sosok waras di Hollywood karena jarang membuat berita negatif itu pun mendapat ganjaran untuk kiprahnya. Dia pernah menang Golden Globes, Emmy Awards, Screen Actor Guild Awards, hingga dua piala Oscar Aktor Terbaik yang didapat berturut-turut pada 1993 untuk film Philadelphia, dan 1994 untuk Forrest Gump.

Namun, Hanks tidak lantas puas di satu genre. "Di perfilman modern, tuntutannya adalah mampu beradaptasi. Karya saya harus nyata, tidak dibuat-buat atau dilebih-lebihkan," tuturnya sebagaimana dikutip Vanity Fair.
Jadilah, Hanks tetap melakukan percobaan, mulai berakting di film perang, laga, hingga sebagai pengisi suara di film animasi Toy Story. Pria yang film terbarunya, Inferno bakal rilis 28 Oktober mendatang itu menyatakan, tiap proyek yang diambil tidak hanya untuk alasan uang. "Proyek yang saya ambil harus menarik dan membuat saya passionate. Kalau sudah begitu, saya akan melakukan apa pun buat karakter yang akan saya mainkan," tegasnya.

Di luar gemerlap Hollywood, Hanks dikenal sosok yang sangat manis. Dia tak segan melayani permintaan foto dari fans. Apa pun gayanya. Misalnya, ada fans yang pura-pura mabuk berat di sampingnya. Pada Oktober 2014, seorang sopir taksi di New York bercerita pada Humans of New York, bahwa dirinya baru mengantar Hanks. Tak hanya mau foto bareng, Hanks juga mengundangnya menyaksikan penampilan Hanks di drama Broadway Lucky Guy. Semua itu mengingatkan betapa Hanks tergolong beruntung, tak sampai teracuni ketenaran. Happy Birthday, Mr. Hanks!


7 FILM TERKEREN TOM HANKS.

Tom Hanks telah membintangi setidaknya 80 judul serial TV serta film. Banyak yang bagus, tetapi kami (Jawa Pos, Red) pilihkan 7 film yang begitu mengesankan darinya.

1. PHILADELPHIA (1993).

Tom Hanks dalam film Philadelphia.(sumber gbr: phillymag.com)

Hanks memerankan Andrew Beckett, seorang pengacara homoseksual yang juga penderita AIDS. Tokoh tersebut mengalami serangkaian peristiwa yang membuat kondisi drop dan rapuh. Untuk peran Beckett, Hanks menurunkan bobot hingga mencapai 17,5 kg. Peran itu mengantarkan Hanks memenangkan Aktor Terbaik Oscar 1993.

2. FORREST GUMP (1994).

(sumber gbr: shortlist.com)

Film ini kembali mengantar Hanks menjadi Aktor Terbaik Oscar 1994. Dalam film itu, Hanks memerankan Forrest Gump yang digambarkan ber-IQ sangat rendah, yakni 70. Gump sangat penurut, gigih, dan lucu. Selain harus mendalami peran, Hanks dituntut menggunakan aksen khas Southern Georgian agar selaras dengan pemeran Gump cilik, Haley Osment.

3. TOY STORY (1995).

(sumber gbr: entertainment.time.com)

Dalam animasi Pixar-Disney tersebut, Hanks mengisi suara tokoh utama Woody. Walau hanya bermodal suara, Hanks menjelaskan bahwa menjadi Woody membutuhkan kerja keras ekstra. "Kisah ini mengeksplorasi bagaimana rasanya dilupakan dan tidak berdaya dengan target anak-anak," ucapnya.

4. SAVING PRIVATE RYAN (1998).

(sumber gbr: britannica.com)

Dalam film arahan Steven Spielberg tersebut, Hanks memerankan Kapten Miller. Miller merupakan tentara yang turut berperang dalam Perang Dunia II. Walau mengisahkan hari H perang, Hanks dituntut menampilkan sosok kapten sekaligus ayah, suami, dan mantan guru sekolahan. Film ini masuk 11 nominasi Academy Awards 1999 dan menang lima piala. Sampai saat ini, film ini menjadi salah satu benchmark film perang yang bagus.

5. CAST AWAY (2000).

(sumber gbr: thebetterplan.org)

Di film ini, Hanks merangkap posisi sebagai tokoh utama sekaligus produser. Dia memerankan Chuck Noland, seorang yang terdampar di sebuah pulau terasing dan berkawan dengan bola voli yang dia namai Wilson.

6. THE LADYKILLERS (2004).

(sumber gbr: playbuzz.com)

Dalam remake film kriminal klasik pada 1955 ini, Hanks memerankan Profesor G. H. Dorr. Walau tidak banyak aksi, Dorr sukses menebar"teror" lewat penampilannya yang rapi, karakter manipulatif, kata-kata yang serba teratur, dan beraksen khas.

7. BRIDGE OF SPIES (2015).

(sumber gbr: aceshowbiz.com)

Hanks memerankan James B. Donovan, seorang pengacara. Film berdasar kisah nyata tersebut berhasil meraih enam nominasi di Academy Awards 2016.



SUMBER: Jawa Pos, 11 Juli 2016.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar