Sabtu, 18 April 2015

ANIMASTER : Naruto Naik Panggung; Drama Berpadu dengan Musik dan Adegan Akrobatik (++).





(sumber gambar : thecosplaychronicles.blogspot.com)

Sudah lama para penggemar Naruto berharap serial favoritnya digarap dalam format live-action. Mereka pun sibuk menerka-nerka siapa sosok yang cocok untuk memerankan Uzumaki Naruto, si ninja tengil dari Desa Konoha.
Ketika kabar bahwa Naruto dkk nggak lagi hanya bisa disaksikan dari balik layar atau mengintip dari lembaran kertas, kontan para penggemarnya bersorak. Tapi, sorakan itu lantas berganti menjadi kontroversi.

Pro-kontra menggegerkan dunia maya saat kabar soal rencana produksi stage-play Naruto tersebar pertengahan tahun lalu. Ada yang menyambut antusias, tapi nggak sedikit yang mencaci maki. Mereka yang pro tentu ingin melihat tokoh dua dimensi dalam Naruto hadir dalam wujud nyata.
Sementara itu, yang kontra ogah melihat kegagalan adaptasi. Maklum, publik sudah sering dikecewakan serial atau film yang diadaptasi dari manga atau anime. Apalagi, stage-play Naruto yang disadur dari cerita manga volume 1-27 mengandung unsur musikal dan efek khusus. Penggemar nggak ingin serial kebanggaan mereka ternoda dan malah jadi "lebay" dengan adanya unsur tersebut.

Terlepas dari kontroversi itu, stage-play Naruto cukup memuaskan. Aktor-aktor muda yang ditunjuk untuk memerankan Naruto dkk tampil cukup meyakinkan. Adegan-adegan akrobatik plus aksi laga mereka lahap dengan nyaris sempurna. Efek khusus yang dikhawatirkan "alay" ternyata nggak jelek-jelek amat. Secara keseluruhan sih boleh lah.


BAKAL SAMBANGI MAKAU, MALAYSIA DAN SINGAPURA.

Layar pertunjukan musikal Naruto dibuka pada tanggal 21 Maret lalu di AiiA Theater, Tokyo. Pertunjukan itu berlangsung sekali setiap hari, kecuali Senin, hingga 5 April. Frekuensi pertunjukan yang berdurasi 2,5 jam ditambah menjadi 2 kali saat akhir pekan.

Pada 10-12 April, stage-play Naruto menyambangi Fukuoka, dilanjutkan ke Osaka pada 17-19 April. Minggu depan, tepatnya 23-25 April, Naruto dkk mampir ke Miyagi. Rombongan besar tersebut akan pulang kampung ke ibukota pada 29 April hingga 10 Mei sebelum melanglang buana ke negara-negara lain.
Makau menjadi negara pertama di luar Jepang yang dikunjungi Naruto dkk. Selama 3 hari, 22-24 Mei, yang dihelat di The Venetian Theater. Pekan berikutnya, 30-31 Mei, warga Malaysia kebagian jatah untuk menonton pertunjukan yang disutradarai oleh Kodama Akiko itu. Destinasi selanjutnya adalah Resort World Theater di Singapura. Aksi Naruto dkk bisa di saksikan pada tanggal 6-7 Juni.

Bagaiman dengan Indonesia? Meski jumlah penggemar Naruto di negara kita sangat tinggi, Indonesia nggak kebagian jatah kunjungan. Jika penasaran ingin menyaksikan bagian dari Naruto Shin Jidai Kaimaku Project (Naruto's New Era Opening Project) tersebut, tunggu saja versi DVD-nya yang rilis pada 26 Agustus mendatang. (c14/ran)

Foto-foto para pemeran dalam live-action Naruto :















(sumber gambar : google.com)

GILIRAN JUNIOR YANG UNJUK GIGI.

Dari kiri, Naruto, Boruto (Bolt), dan Sarada (Salad).(kaskus.co.id)


Waktu 15 tahun malang melintang di majalah mingguan Shonen Jump, dirasa Masashi Kishimoto sudah cukup untuk menutup layar petualangan Uzumaki Naruto. Akhir tahun lalu Masashi Kishimoto-sensei menyudahi serialisasi Naruto.
Tampaknya Masashi Kishimoto-sensei masih berat untuk berpisah dari serial yang sudah menggemukkan pundi-pundi emasnya tersebut. Tahun lalu MK-sensei menegaskan bahwa dirinya masih punya PR seputar franchise Naruto yang harus dituntaskan hingga musim panas 2015. "Meski manga (Naruto) sudah berakhir, aku belum bisa beristirahat," kata MK-sensei.

Akhir bulan ini, tepatnya tanggal 27 April, MK-sensei meluncurkan spin-off Naruto di mingguan Shonen Jump. Anak Naruto dan Hinata Hyuuga, Bolt, akan tampil dalam miniseri berjudul Naruto Gaiden : Nanadaime Hokage to Akairo no Hanatsuzuki.
Bolt juga menjadi tokoh utama dalam film barunya yang siap rilis Agustus mendatang. Menurut bocoran dari MK-sensei, Bolt bakal didampingi Salad (pelafalan Jepang; Sarada), putri Sasuke dan Haruno Sakura yang sempat muncul di chapter terakhir Naruto.


SUMBER : JAWA POS 15 April 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar