Senin, 20 Juni 2016

CINEMOVIES: Daftar Film-Film Paro Kedua 2016 yang Paling Ditunggu...


 
1. FINDING DORY (17 JUNI 2016).

(sumber gbr: comingsoon.net)

Distributor: Pixar/Walt Disney.
Pemain: Ellen DeGeneres, Albert Brooks.

Film yang diproyeksikan mampu meraih pendapatan tertinggi film musim panas ini merupakan lanjutan Finding Nemo (2003). Dikisahkan, Dory mengalami gangguan ingatan jangka pendek dan mengingat masa kecilnya.

2. INDEPENDENCE DAY: RESURGENCE (24 JUNI 2016).

(sumber gbr: theglobaldispatch.com)

Distributor: 20th Century Fox.
Pemain: Liam Hemsworth, Jeff Goldblum.

Independence Day: Resurgence dirilis 20 tahun setelah film pertamanya. Dalam lanjutannya, tim pertahanan luar angkasa bumi dihadapkan pada munculnya matahari baru dan serangan alien.

3. RUDY HABIBIE (30 JUNI 2016).

(sumber gbr: bintang.com)

Produksi: MD Pictures.
Pemain: Reza Rahardian, Chelsea Islan.

Prekuel film Habibie & Ainun (2012) ini bercerita tentang masa muda seorang visioner bernama Rudy (panggilan akrab B.J Habibie).

4. SABTU BERSAMA BAPAK (5 JULI 2016).

(sumber gbr: kapanlagi.com)

Produksi: Maxima Pictures.
Pemain: Abimana Aryasatya, Ira Wibowo.

Diangkat dari novel berjudul sama, film drama ini bertutur tentang seorang ayah yang karena sakit, hanya memiliki waktu setahun untuk hidup bersama istri dan dua anaknya.

5. GHOSTBUSTERS (15 JULI 2016).

(sumber gbr: screenrant.com)

Distributor: Sony Pictures.
Pemain: Melissa McCarthy, Kristen Wiig.

Film yang bakal tayang 15 Juli ini dirilis 32 tahun pascarilis versi orisinalnya. Dalam Ghostbusters versi baru, empat anggota tim pembasmi hantu merupakan perempuan. Banyak fans yang memprotes hal tersebut.

6. STAR TREK: BEYOND (22 JULI 2016).

(sumber gbr: comingsoon.net)

Distributor: Paramount.
Pemain: Chris Pine, Zachary Quinto.

Merupakan lanjutan sekuel sebelumnya yang tayang pada 2013, Into Darkness. Dalam film ketiganya, Kirk dan timnya terdampar kala menjalankan misi penjelajahan luar angkasa USS Enterprises ke daerah yang belum terpetakan.

7. SUICIDE SQUAD (5 AGUSTUS 2016.

(sumber gbr: slashfilm.com)

Distributor: Warner Bros.
Pemain: Will Smith, Jared Leto.

Dalam film, para supervillain disatukan oleh unit A.R.G.U.S untuk menuntaskan misi berbahaya dengan imbalan potongan hukuman masa penjara.

8. SAUSAGE PARTY (12 AGUSTUS 2016).

(sumber gbr: joblo.com)

Distributor: Sony Pictures/Columbia.
Pemain: James Franco, Salma Hayek.

Film animasi yang menceritakan persahabatan antar makanan. Inti ceritanya berpusat pada sebuah sosis yang berupaya mencari tujuan dalam hidup.

9. WARKOP DKI REBORN (8 SEPTEMBER 2016).

(sumber gbr: brilio.net)

Produksi: Falcon Pictures.
Pemain: Vino G. Bastian, Tora Sudiro, Abimana Aryasatya.

Remake film komedi yang dibintangi Dono, Kasino, Indro.

10. BEFORE I WAKE (9 SEPTEMBER 2016).

(sumber gbr: comingsoon.net)

Distributor: Relativity.
Pemain: Kate Bosworth, Thomas Jane.

Mengisahkan bunga tidur seorang anak yang mampu menjadi nyata dan mengancam keselamatan orang di sekitarnya, termasuk orang tua angkatnya.

11. BRIDGET JONES'S BABY (16 SEPTEMBER 2016).

(sumber gbr: comingsoon.net)

Distributor: Universal Pictures.
Pemain: Renee Zellweger, Colin Firth.

Dalam film ketiga ini, Bridget Jones dikisahkan telah menikah. Dia dihadapkan pada pilihan kekasihnya yang menghilang dan orang baru.

12. SNOWDEN (16 SEPTEMBER 2016).

(sumber gbr: film24.mk)

Distributor: Open Road Films.
Pemain: Joseph Gordon-Levitt, Shailene Woodley.

Kisah mantan agen CIA yang membocorkan rahasia kelas tinggi. Skenario diinspirasi semibiografi tentang Edward Snowden karya Luke Harding serta Anatoly Kucherena.

13. THE ACCOUNTANT (14 OKTOBER 2016).

(sumber gbr: impawards.com)

Distributor: Warner Bros.
Pemain: Ben Affleck, Anna Kendrick.

Film action thriller Christian Wolff, seorang akuntan forensik yang terobsesi dengan angka. Dia ditugaskan menjadi intel yang mengawasi organisasi kriminal internasional.

14. INFERNO (28 OKTOBER 2016).

(sumber gbr: reddit.com)

Distributor: Sony Pistures/Columbia.
Pemain: Tom Hanks, Felicity Jones.

Adaptasi novel terakhir serial The Da Vinci Code, Inferno, karya Dan Brown. Di film ini, pakar simbologi Robert Langdon diharuskan memecahkan teka-teki yang berkaitan dengan misi pemusnahan untuk mengurangi pepulasi manusia.

15. RINGS (28 OKTOBER 2016).

(sumber gbr: en.wikipedia.org)

Distributor: Paramount.
Pemain: Matilda Lutz, Alex Roe.

Film yang sebelumnya berjudul The Rings 3D ini merupakan adaptasi film Jepang dengan judul yang sama. Sama dengan film sebelumnya, kutukan kematian disebar lewat video. Mereka yang menyaksikan bakal mati setelah tujuh hari.

16. HACKSAW RIDGE (4 NOVEMBER 2016).

(sumber gbr: manlymovie.net)

Distributor: Lionsgate.
Pemain: Andrew Garfield, Vince Vaughn.

Film yang disutradarai Mel Gibson tersebut adalah film biografi dengan latar waktu Perang Dunia II yang mengisahkan anggota medis militer Amerika, Desmond T. Doss.

17. FANTASTIC BEAST & WHERE TO FIND THEM (18 NOVEMBER 2016).

(sumber gbr: comingsoon.net)

Distributor: Warner Bros.
Pemain: Eddie Redmayne, Katherine Waterston.

Diadaptasi dari novel J.K Rowling berjudul sama, cerita berpusat pada Newt Scamander, anggota Kementerian Sihir Inggris yang menyatukan kaum muggle (nonpenyihir) dengan penyihir.

18. MOANA (23 NOVEMBER 2016).

(sumber gbr: tribute.ca)

Distributor: Walt Disney.
Pemain: Dwayne Johnson, Auli'i Cravalho.

Moana adalah sosok putri Disney pertama yang berlatar belakang Polinesia. Dalam film itu, Moana berlayar ke sebuah negeri legenda dan bertemu dengan sosok keturunan dewa, Maui.

19. ROGUE ONE: A STAR WARS STORY (16 DESEMBER 2016).

(sumber gbr: gamesradar.com)

Distributor: Lucasfilm/Walt Disney.
Pemain: Felicity Jones, Diego Luna.

Spin-off Star Wars ini mengambil latar waktu sebelum A New Hope.

20. SING (21 DESEMBER 2016).

(sumber gbr: coolericreviews.tumblr.com)

Distributor: Universal Pictures.
Pemain: Matthew McConaughey, Resse Witherspoon.

Film animasi yang mengisahkan ajang pencarian bakat menyanyi di dunia binatang.



SUMBER: Jawa Pos, 16 Juni 2016, google.com. (note: tanggal rilis film Hollywood sesuai dengan waktu di Amerika Utara. Di Indonesia bisa lebih cepat atau lebih lambat.)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar